jadi karena kebanyakan baca di blog beauty blogger, akhirnya ketularan beli pensil alis VIVA! pensil alis ini made in Japan. jadi bukan buatan indonesia. karena viva sudah punya label halal, jadi pensil alis ini insyaAllah halal! dipake wudlu ga was-was deh.. pensil ini warnanya coklat kemerahan gitu, lucu sih.. tp tetep aja enak. pensilnya keras, jadi ga gampang patah. aplikasiinnya juga gampang. tinggal menggambar indah. nih fotonya
pensil alis viva dibuka tutupnya
pensil alis viva bertutup
di bawah ini, saya sudah melakukan percobaan menggosok pensil alis ini menggunakan tangan dan air. yang paling kanan itu 1x gores, tengah 2x gores, kiri 3x gores. berikut hasilnya:
swatch di tangan
digosok dengan tangan
digosok dengan air
dari gambar, terlihat bahwa pensil alis ini masi awet pada goresan 3x, meskipun digosok dengan air. jadi agar awet, bisa kita tambah goresan di alis.
hasil pensil alis viva dengan pencahayaan seadanya
0 comments:
Post a Comment