Tuesday, January 12, 2016

10 Beasiswa Ke Australia Tahun 2016

10 Beasiswa Ke Australia Tahun 2016

Melanjutkan studi di luar negeri menjadi cita-cita anak muda saat ini. Teman-teman yang telah lulus S1 tak jarang mencoba mencari beasiswa agar bisa berangkat studi master atau S2 ke luar negeri. Dari negara barat di dunia, Australia menjadi negara incaran terbesar teman-teman dari Indonesia. Tahun 2016 ini terdapat beberapa beasiswa yang dibuka. Berikut 10 Beasiswa Ke Australia Tahun 2016 beserta deadlinenya:

1. LPDP
Beasiswa yang dikelola kementerian keuangan ini telah menjadi primadona pemburu beasiswa sejak 2013. Apalagi ketika dosen mulai diperbolehkan mendaftar, saingan untuk fresh graduate semakin bertambah.
Informasi lengkap bisa diperoleh di website lpdp
Deadline terdekat 20 Januari 2016

2. Australian Awards Scholarship (AAS)
Australia Awards adalah beasiswa dan pendanaan international prestisius yang dibiayai oleh Pemerintah Australian. Beasiswa ini menawarkan kesempatan  kepada pemimpin global generasi selanjutnya agar dapat mengambil studipenelitian, dan pengembangan profesional di Autralia, serta kesempatan untuk warga Australia berprestasi agar melakukan hal yang sama di luar negeri.

Australia Awards adalah beasiswa dan pendanaan inisiatif bersama dari pemerintah yang diatur oleh Departemen Hubungan Luar Negeri dan Departemen Pendidikan dan Pusat Penelitian Agrikultural Australia (ACIAR)

Pemerintah Australia menyediakan Australia Awards untuk mengenalkan pendidikan yang mengembangkan keahlian dan pengetahuan, membangun ketahanan masyarakat, negara dan hubungan profesional, dan memiliki pengaruh perubahan positif.


Awards memperjuangkan pengembangan potensi kepemimpinan dan merangsang perubahan berkesinambungan dengan memperkuat jaringan individual berbakat di dunia melalui pengalaman pendidikan berkualitas tinggi di Australia dan luar negeri. 

Penerima akan kembali ke negara asalnya dengan ide dan pengetahuan baru, serta kemampuan menciptakan kontribusi signifikan kepada negara aslanya sebagai pemimpin di bidangnya. Awards juga menunjukkan komitmen Australia dalam menyediakan kesempatan pendidikan untuk meningkatkan standar hidup dan merangsang pertumbuhan ekonomi di negara berkembang. Untuk Australia, Award membangun jaringan pemimpin dunia, advokat dan pembuat perubahan yang terpadu dan berpengaruh, juga membangun jaringan perwakilan seluruh dunia,


Informasi dapat diperoleh di website AAS
Dibuka 1 Februari 2016
Deadline 31 Maret 2016

International Postgraduate Research Scholarship (IPRS)
Beasiswa ini diberikan untuk teman-teman yang akan menempuh Master by Research (M.Phill) atau Doctor of Philosophy (PhD). Beasiswa ini diberikan oleh masing-masing universitas. Formulir beasiswa ini didaptakan dari masing-masing universitas. Untuk melamar beasiswa ini, teman-teman wajib melamar pada dosen pembimbing penelitian dan membuat proposal bersama. Setelah proposal disetujui, teman-teman mempersiapkan berkas untuk pendaftaran ke akademik dengan mengkomunikasikan lamaran beasiswa IPRS.

Tujuan beasiswa IPRS adalah untuk

  • Menarik pelajar pasca sarjana berkualitas tinggi pada bidang kekuatan penelitian di Penyedia Pendidikan Tinggi di Australia dan
  • Mendukung karya penelitian Australia
IPRS memungkinkan pelajar internasional untuk mengambil kualifikasi pasca sarjana penelitian di Australia dan menambah pengetahuan dengan pembimbing peneliti Australia.

Beasiswa terbuka untuk pelajar internasional dari semua negara kecuali Selandia baru, dan telah tersedia untuk periode dua tahun master atau tiga tahun doktor. Beasiswa mencakup biaya kuliah dan biaya kesehatan bagi pemegang beasiswa, dan biaya kesehatan untuk pengantar. Dari 2011, penerima IPRS dapat melamar Australian Postgraduate Award.

Berikut daftar universitas, link yang bisa dihubungi, serta batas pendaftarannya.

3. IPRS by University of Adelaide (UA)
Informasi dapat diperoleh di https://www.adelaide.edu.au/
Deadline 31 Januari 2016

4. IPRS by University of Queensland (UQ)
Informasi dapat diperoleh di http://scholarships.uq.edu.au/
Deadline 5 Februari 2016

5. IPRS by University of New South Wales (UNSW)
Informasi dapat diperoleh di https://research.unsw.edu.au/
Deadline 19 Februari 2016

6. IPRS by University of Melbourne 
Informasi dapat diperoleh di https://unimelb.edu.au/
Deadline 29 Februari 2016

7. IPRS by University of Newcastle
Informasi dapat diperoleh di http://www.newcastle.edu.au
Deadline 31 Maret 2016

8. IPRS by University of Western Australia (UWA)
Informasi dapat diperoleh di http://www.scholarships.uwa.edu.au/
Deadline 31 Maret 2016

9. IPRS by RMIT University
Informasi dapat diperoleh di http://www1.rmit.edu.au/browse;ID=d7epp9e09vaw
Deadline 2 Mei 2016

10. IPRS by Monash University
Informasi dapat diperoleh di http://www.monash.edu/
Deadline 31 Mei 2016


1 comment: